Pesan Tiket Mudah Murah

Sabtu, 19 Maret 2011

Random

Recently i was thinking about it. Mengapa pemikiran orang Indonesia tidak pernah maju? Mari ambil sampel ke negara tetangga - Jepang - yang baru-baru ini dilanda musibah tsunami. Belum lagi bahaya nuklir yang benar-benar miris mendengarnya. Berita ini menyebar dan menjadi dibesar-besarkan di media informasi. Namun setelah membaca komentar salah satu teman yang tinggal di sana tentang kehidupan yang masih bisa mereka jalani dan himbauan pemerintah untuk tidak terlalu cemas akan semua hal yang terjadi membuat saya berfikir, 'mengapa kita harus membesar-besarkan masalah yang sebenarnya tidak perlu dibesarkan?'. Bahkan mereka tetap tenang dan optimis menjalani kehidupan. Berapa kali mereka jatuh namu berusaha untuk bangkit. Dengan segala kekurangan-kekurangannya mereka terbiasa berfikir maju. Karena kondisi mereka yang tidak dibiasakan 'manja' terhadap sesuatu. Lihatlah negara ini, begitu kaya dengan alam yang indah dan stabil. SDA yang melimpah ruah, namun akankah kita terlena. Kita malah sibuk mengurusi hal-hal sepele yang tidak penting untuk dipikirkan. Untuk apa kita mengurusi artis yang bertengkar dan sampai harus ke meja hijau demi memenangkan hati dan perasaan? Kita terlalu naif. Kenapa kita tidak memikirkan sesuatu yang lebih realistis, seperti bagaimana membuat Indonesia menjadi negara yang sejahtera nantinya? Apakah kita harus diberi kondisi tidak menyenangkan dulu baru berfikir?
Lihatlah kondisi acara televisi Indonesia yang hanya mementingkan 'fun' daripada 'edukasi'. Semoga Indonesia bisa belajar dari Jepang - negara terlama yang pernah menjajah negeri ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

GO GO GO!

Ohchan

Ohchan