Pesan Tiket Mudah Murah

Rabu, 17 Februari 2010

Israel Miliki Pabrik Anggur Kuno Berusia 1.400 Tahun


YERUSALEM - Ahli arkeologi Israel menemukan sebuah tempat pemerasan anggur untuk minuman yang diperkirakan berusia 1.400 tahun. Konstruksi pabrik minuman anggur tersebut dinilai telah menunjukkan kecanggihan untuk ukuran pada masa itu.

Berbentuk segi delapan dengan ukuran 6,4 meter x 16,4 meter, tempat pemerasan anggur itu tersembunyi di bawah tanah, terletak sekira 25 mil dari Yerusalem dan Tel Aviv. Diduga, pabrik minuman anggur kuno tersebut digunakan pada zaman kerajaan Roma, di masa kekaisaran Byzantine.

Kepala penggalian tempat bersejarah Uzi Ad dari Israel Antiquities Authority menyebutkan, temuan mereka nampak seperti area industri profesional di zamannya dan menghasilkan suatu produk dalam skala besar pada abad keenam dan tujuh.

"Ukuran tempat pengambilan sari anggur memberikan bukti bahwa kuantitas minuman anggur yang dihasilkan sangat banyak dan bukan untuk konsumsi masyarakat setempat saja," kata Uzi seperti dikutip dari Daily Mail, Selasa (16/2/2010).

Uzi menduga, minuman anggur yang dihasilkan dimaksudkan untuk kepentingan ekspor ke Mesir, dan pangsa pasar utama lainnya, yaitu Eropa. Sebelumnya, pernah pula ditemukan pabrik minuman anggur dengan bentuk serupa di utara Ashkelon.

"Ini adalah tempat pemerasan anggur yang kompleks, yang merefleksikan kecanggihan teknologi pada masa itu. Konstruksi ini kemudian diadopsi oelh generasi berikutnya dan terus dikembangkan dari masa ke masa," terang Uzi.

Berdasarkan penelitian, para ahli memperkirakan jus anggur yang dihasilkan kemudian akan mengalir ke dasar lantai tempat berbentuk segi delapan itu dan di distribusikan ke penampungan berikutnya melalui sebuah lubang yang menghubungkan antara 'gentong' satu dengan lainnya. Selanjutnya, pada penampungan yang lain dilakukan proses fermentasi untuk mengubah jus anggur menjadi minuman beralkohol.
Sumber : http://techno.okezone.com/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

GO GO GO!

Ohchan

Ohchan